Lipcream Implora Seru dengan Sensasi Rasa Permen Relaxa - Review ala Amih

Fenomena Lip cream dan wanita adalah kedua hal yang tidak bisa dipisahkan, Amih sebagai seorang cewek aja menggunakan lip cream selalu menjadi pilihan disaat jalan ninja untuk urusan berdandan..

dan yang menarik perhatian buat Amih sekarang bikin jatuh hati dengan merk Implora. Brand lokal dengan kualitas oke dan sekarang sedang berkolaborasi lewat Implora x Relaxa Matte lip cream.


Amih with Implora x Relaxa Lip Cream

Beneran langsung bikin kepincut pada pandangan pertama, Menurutku ini lipcream yang unik banget dari Implora, kolaborasi  Implora X Relaxa Matte Lip Cream ini diluncurkan dengan 4 varian yaitu : Lemon, Cherry, Barley, dan Grape.


Tapi kali ini Amih akan bahas 2 produk yang aku punya dan purchase^^.


Jujur kesan pertama yang Amih bayangin ini kayak pakai lip cream dengan wangi dan sensasi permen Relaxa yang dingin dan menyegarkan nafas..asyik banget kan! Kita bahas kemasannya langsung bikin penasaran untukku.. langsung review detailnya ya!


Packaging


Desain Implora x Relaxa Matte Lipcream ini langsung menggambarkan tentang permen identik relaxa banget. Seperti biasa kalian lihat. Penggunaan kotak dus mini panjang lewat tone warna biru khas Relaxa dan kemudian diberikan aksen warna sesuai dengan varian warna buah / rasa yang terinspirasi dari varian permen Relaxa.


Pemberian warna biru khas Relaxa dan merah untuk rasa cherry dan pemberian warna biru khas Relaxa dan kuning cerah untuk rasa lemon.


Varian Cherry dengan Shade Merah

Varian Lemon dengan Shade Coklat-Nude


Isi dari lipcreamnya sendiri dikemas dalam botol bening transparan, memudahkan melihat warna shade dari lip cream tersebut. Sedangkan untuk tutup botolnya berwarna biru metalik dengan lingkaran berwarna kuning di bagian bawah untuk lemon dan warna merah untuk cherry.


Aplikator dengan bulu kuas pipih


Aplikator masih cukup mudah digunakan. Terasa simple karena pegangan yang panjang lewat aplikator berbentuk pipih dengan harapan lebih mudah untuk pengaplikasian di bibir saat di swatch. Lentur namun kuat, Bulu halusnya lumayan cukup lembut dan bisa meratakan warna dengan baik sebelum lip cream set.


Informasi detail produk pada Box kemasan


Bagian informasi detailnya juga terpampang di belakang dus mini nya, tertulis dengan jelas keterangan dari ingredients lipcream, seri nomor BPOM, info perusahaan, dan informasi expired date.Plus ada tag line : "Bikin Kamu Lebih Pede!" Overall, Amih suka dengan packaging nya.


Tekstur & Pigmentasi


Tekstur dari Implora x Relaxa matte lipcream ini creamy, ringan dan pigmented!!

Sebagai lipcream yang tipe matte, untuk hasilnya Amih suka karena ternyata cukup cepat keringnya dan sedikit terasa powdery di bibir. Hanya dengan sekali swipe warnanya langsung rata. Masing-masing shade memiliki warna dan rasa yang berbeda. Lip cream matte lemon memiliki warna coklat muda ke arah nude. Dan lip cream cherry didominasi dengan warna merah pekat.

 

Implora x Relaxa Cherry Swatch di tangan

Implora x Relaxa Lemon Swatch di tangan

Saat di swatch, terasa ringan di bibir, sukanya lagi pemakaian lipcream Implora x Relaxa cukup nyaman karena tidak membuat kering dan tidak ada sensasi ketarik, dengan kandungan diperkaya Omega 3, 6, dan 9, serta antioksidan yang berfungsi merawat kelembaban bibir terasa melembabkan ketika lip cream men-set kering langsung terasa ada sedikit powder namun masih aman dan tidak menggumpal atau crack di bibir. Lipcream Implora memang sudah teruji lewat klaimnya yang transferproof, ini Amih merasakannya dengan terbukti warna lipstik tidak menempel pada punggung tangan ketika Amih mencoba kecupkan dan ketika Amih menggunakan lipcream ini untuk minum pada gelas, tidak terlalu ada bekas yang signifikan pada lipstik di gelasnya. Untuk percobaan saat makan, lipcream ini tidak sepenuhnya memudar, sisa lipcream pun masih ada ngeset di bibir.


Wangi & Aroma


Bahas detail aromanya, lipcream ini memang tidak ada bau chemical atau bau kimia tapi dengan adanya kolaborasi dengan permen relaxa, harapannya adalah sensasi mirip permen Relaxa.

Untuk wanginya sendiri lumayan ada rasa aroma permen khas Relaxa.


Objektif Amih untuk Aroma cherry lebih manis dan segar, kalau Aroma Lemon ada sedikit wangi lemon dan memberikan kesan segar. Wanginya sendiri tidak bertahan lama, hanya di awal permukaan pemakain saja. Jadi masih aman dan tidak terganggu kok!


Kesimpulan


Amih with Cherry

Amih with Lemon


Review lip cream Implora yang berkolaborasi dengan Relaxa ala Amih, lewat 2 shade yang Amih pakai diatas yaitu Implora X Relaxa Lip Cream rasa cherry dan lemon. Lip cream matte ini masih dirasa cocok banget untuk digunakan sehari-hari. Untuk referensi warna shade lemon bisa digunakan untuk kegiatan di rumah, maupun acara casual. Sementara varian cherry bisa digunakan untuk acara formal, atau berpergian saat event tertentu jika ingin menampilkan warna yang merah yang on point. Ataupun bisa juga dengan tips Amih sendiri menggabungkannya dengan 2 lip cream Implora x Relaxa ini menjadi ombre yang bikin warnanya menjadi tone sedang dan pas untukku secara personal.


Dari segi harga yang masih sangat affordable sekitar Rp 27.000.- tentu sangatlah worth it to buy, apalagi buat Beauty Enthusiasts yang penyuka lipstik pasti rasanya mau cobain semua 4 varian lainnya. Nah, bagi kamu juga bisa membeli produk kolaborasi ini lewat ecommerce kesayangan seperti Shopee official, Tokopedia ataupun Lazada, atau lewat dengan offline store marketplace maupun toko retail kosmetik. Yuk cobain jangan ragu buat mencobanya dan merasakan sendiri sensasi permen Relaxa dalam Lip Cream Implora. Semoga review ini membantu dan selamat mencoba.



Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Memulai Perawatan anti Aging dengan Treatment Photorejuvenation Laser untuk Kamu yang Baru!

Menjaga Kulit Tetap Lembap dan Sehat dengan Implora 8+ Ceramide Skin Barrier Moisturizing Gel

Gerakan Ayo Tunjuk Tangan, Kolaborasi Maksimalkan Akses Edukasi & Nutrisi untuk Anak Generasi Maju